Fisika Dasar: Jangka Sorong: "Sunday, November 09, 2008
Posted by eka_sugandi
Pada Postingan kali ini saya masih mengambil content dari e-dukasi.net, karena saya kira sangat bagus materinya. dan sekarang akan kita bahas tentang jangka sorong.
Mengukur Diameter Luar Benda
Cara mengukur diameter, lebar atau ketebalan benda:
Putarlah pengunci ke kiri, buka rahang, masukkan benda ke rahang bawah jangka sorong, geser rahang agar rahang tepat pada benda, putar pengunci ke kanan.
Mengukur Diameter Dalam Benda
Cara mengukur diameter bagian dalam sebuah pipa atau tabung.
Putarlah pengunci ke kiri, masukkan rahang atas ke dalam benda, geser agar rahang tepat pada benda, putar pengunci ke kanan.
Mengukur Kedalaman Benda
Cara mengukur kedalaman benda
Putarlah pengunci ke kiri, buka rahang sorong hingga ujung lancip menyentuh dasar tabung, putar pengunci ke kanan.
Skala Utama dan Skala Nonius
Jangka sorong memiliki batas ketelitian 0,1 mm, artinya ketepatan pengukuran dengan alat ini sampai 0,1 mm terdekat.
Jangka sorong memiliki dua macam skala :
- SKALA UTAMA dalam satuan cm.
- SKALA NONIUS dalam satuan mm.
Membaca skala jangka sorong
Cara membaca skala jangka sorong
Mula-mula perhatika"
Tidak ada komentar:
Posting Komentar